Di pagi yang masih penuh kabut
Dedaunan yang basah kerena embunan yang kemudian menetes ke bumi
Si jago enggan berkokok
Burung hantu, masih bertengger, mematung
Pagi itu hawa masih sejuk
Tubuh menggigil, bulu kuduk pun berdiri
Selimut tebal masih setia menutupi raga
Enggan beranjak, tetap mengeliat
Pagi itu, hanya suara anjing yang mengaung
Menyertai kepergiannya yang tak berbekas
Tak ada tangis dan air mata
Tak ada duka lara
Pagi itu, dia pergi dengan gembira
Hanya sendiri ingin mengembara
Terbang bersama burung
Hanyut terbawa air
Larut dalam kabut
Tua bersama senja
Suatu pagi di Karang Rejo, Bireuen 2012
aulawiahmad says
Perginya cuma sementara kan 🙂 tua bersama senja itu akhir yang sempurna 🙂
Lidya says
pergi untuk selamanya kah mbak?
WikiVitamin.com says
terlalu dini kepergiannya,