Sekarang ini kesadaran fashion memang semakin tinggi, jam tangan saat ini bukan hanya digunakan untuk penunjuk waktu, namun juga sebagai sebuah item fashion yang wajib. Ada berbagai macam gaya dan bentuk dari jam tangan. Jam tangan ini digunakan oleh wanita dan pria sebagai aksesoris yang melengkapi tampilan. Apalagi karena kebanyakan orang suka melihat jam di handphone. Jika Anda merupakan pria yang gemar mengoleksi jam tangan, tidak ada salahnya Anda memadukan jam tangan murah yang sekarang Anda miliki dengan padanan pakaian yang sedang dikenakan.
Pertama, kasual. Jika ingin menggunakan jam tangan untuk tampilan sehari-hari, jam tangan yang bisa digunakan adalah jam digital tahan lama yang terbuat dari karet atau plastik. Sedangkan, jika Anda sedang ke kantor, jam tangan yang terbuat dari stainless steel yang mempunyai warna netral bisa dijadikan sebagai pilihan paling tepat. Warna netral dapat dikombinasikan dengan berbagai macam warna baju serta bahan stainless yang memberikan kesan formal. Jam tangan digital dengan berbagai warna bisa dipadukan dengan busana yang santai contohnya seperti skinny jeans atau pun T-shirt. Tidak masalah jika Anda ingin tampil girly dengan rok, karena warna menarik bisa memberi kesan segar.
Kedua, acara formal. Acara formal atau pesta, memerlukan sentuhan elegan di dalamnya. Dari mana bisa menciptakan kesan elegan? Kesan elegan bisa Anda tampilkan dari jam tangan pria keren. Elegan dapat terlihat dari bentuk sederhana namun terbuat dari bahan emas, perak, platinum. Jam tangan formal lebih baik terbuat dari bahan aksesoris yang Anda gunakan. Biasanya, jam, tangan elegan serasi dipadukan dengan setelan jas Anda. karena, fungsi tambahannya ialah sebagai aksesoris dan akan memberikan kesan glamour di keseluruhan tampilan. Apabila ingin memadukannya dengan busana semi formal, jam ini akan secara instan memberikan tampilan yang tidak biasa.
Ketiga, sesuaikan dengan bentuk tubuh Anda. lebih baik Anda selalu memilih jam yang sesuai dengan bentuk tubuh. Memilih jam tangan hampir seperti memilih pakaian dan aksesoris yang lainnya. jam harus terlihat proporsional saat digunakan. Contohnya pria yang memiliki tubuh kurus, lebih baik menggunakan jam tangan yang memiliki bentuk ramping, begitu pun sebaliknya. Bayangkan jika pria yang memiliki tubuh kurus menggunakan jam tangan besar, menjadi kurang proporsional bukan? Berbeda dengan jam tangan wanita yang cenderung memiliki pergelangan tangan yang lebih kecil dari pria.
Keempat, sporty. Jika Anda ingin melakukan kegiatan di luar ruangan, lebih baik pilih jam tangan yang sesuai dengan aktivitas yang Anda lakukan. Jika ingin menyelam atau berenang, pilih jam yang mempunyai keistimewaan seperti anti air, sementara dari bentuknya, jam sporty biasanya dinamis. Namun, untuk jam tangan sporty, tetap dapat digunakan di luar kegiatan sport dengan cara memadukan dengan kaos lengan panjang serta lengan pendek, jam tangan ini akan terlihat bagus jika dipadukan dengan busana gaya kasual atau sporty. Namun, tidak dianjurkan memadukan jam sporty dengan busana formal.
Terakhir, pilih yang sesuai dengan warna pakaian. Penyesuaian jam tangan pria murah dengan warna pakaian bisa dilakukan sesuai dengan selera. Untuk jam tangan yang mempunyai warna hitam, pasti cocok dipadukan dengan warna baju apapun, karena hitam merupakan warna yang netral, dan untuk kesempatan kasual, warna seperti coklat dan abu-abu bisa menjadi pilihan yang tepat, warna terang sangat cocok untuk gaya sporty. Anda dapat mengaplikasikan berbagai macam gaya seperti black dan monochrome agar bisa semakin menarik.
Situnis says
Saya gak nolak kalau dibelikan ?
oRiN says
suamiku dulu pernah saya kasih hadiah jam tangan… eh, malah gak dipake. terlalu tebal katanya. padahal hadiahnya dapet nyicil haha